Rabu, 18 Juli 2012

Teen Idols by Doremi Blog (Part 2)


*jeng jeng jeng* Jangan takut, jangan ragu, saya datang membawa list untuk Teen Idols yang mulai dari post sebelum-sebelumnya (jangan tanya post keberapa, aku juga udah lupa) udah saya janjikan. Tapi sebelumnya, maaf ya kalau nunggunya lama banget. Maklum, beberapa minggu (atau bulan, ya?) lalu aku lagi stuck dan lagi pengen curcol. Jadilah kebanyakan post diisi dengan galau-ing. (bisa aja alasannya)


Kalau yang di part 1, kita ngebahas teen idols yang umurnya dibawah 20 tahun, sekarang agak melencengan dikit, lah ya. Kita juga membahas idola para remaja, yang umurnya di atas 20 tahun juga. Post ini juga, aku comot dari majalah sekolah yang terbit akhir tahun ajaran lalu. Aku kan editornya, sah-sah aja lah, ya.. *ditimpuk bata*

I won’t keep you so long, langsung scroll mouse ke bawah aja, ya..

1.    One Direction
“Baby you light up my world like nobody else, the way that you flip your hair gets me overwhelmed..” – What Makes You Beautiful, One Direction

Dari kiri: Niall, Liam, Harry, Louis dan Zayn
Semua orang pasti enggak asing lagi sama kelima cowok keren ini. Yup, Liam Payne, Zayn Malik, Niall Horan, Harry Styles dan Louis Tomlison yang tergabung dalam boyband One Direction, berhasil menggebrak dunia dengan musik-musik mereka yang easy listening dan berbau remaja.  What Makes You Beautiful, single pertama mereka, langsung menarik perhatian khalayak dunia. Album Up All Night, album pertama mereka juga pasti enggak akan dilewatkan oleh Directioners sekalian. Baru-baru ini, mereka mengadakan tur juga, lho. Yakin, deh yang Directioners juga pada pengen lima cowok kece ini datang ke Indonesia.. Hehehe.

2.    Super Junior
Super Junior in action, SS4 INA
Kalau yang ini, enggak usah ragu, enggak usah ditanya, dan enggak usah dicari. Super Junior, boyband asal Korea Selatan ini, juga merupakan boyband yang mendapat euforia besar-besaran dari para penggemarnya. Super Junior, baru-baru ini meluncurkan album terbarunya, Sexy Free and Single dan mendapatkan antusiasme para fansnya. Mereka juga berhasil mencatat rekor sebagai artis luar negeri yang menyelenggarakan konser paling lama di Indonesia lewat Super Show 4 April lalu. Sedikit flashback, konser mereka kemarin amazing banget. Mulai dari set panggung, sampai aksi panggung, semuanya bener-bener memukau para ELF (fans Super Junior) Karakter suara mereka, juga look mereka membuat semua orang enggak berkedip. Walaupun semua member sudah umurnya sudah berkepala dua, siapa sih yang enggak bengong ketika ngeliat mereka? :p

3.    Taylor Swift
Ini dia kakak saya, Taylor Swift! (eh)
Taylor Swift, adalah salah satu penyanyi country yang paling ditunggu-tunggu kehadirannya di Indonesia. Taylor Swift berhasil membuat suatu pencapaian besar. Dia berhasil mengubah image lagu country yang biasanya identik dengan topi koboi, menjadi seorang putri. Lagunya juga jujur banget. Kalau menurut orang-orang, nih, Taylor Swift berhasil memasukkan hal-hal apa yang ingin seorang cewek katakan lewat lagu-lagunya.
Safe and Sound, dan Eyes Open, adalah dua buah lagu yang terpilih untuk dijadikan soundtrack film The Hunger Games. Taylor mengaku bangga banget bisa terpilih untuk menyanyikan serta menciptakan lagu di film tersebut. Bagi Taylor, lagu seperti jurnal hariannya. Pantas saja lagu ini selalu ‘masuk’ dengan keadaan anak muda.

4.    Girls Generation (SNSD)
Satu lagi jebolan SM entertaiment yang berhasil masuk ke dalam pasar musik dunia. Sembilan cewek cantik ini terkenal lewat lagu-lagunya yang asik, seperti Mr. Taxi dan The Boys. Kabarnya, saat ini mereka sedang menyiapkan diri untuk album yang akan dirilis di Amerika, lho. Waa.. Semoga, mereka bisa datang ke Indonesia, jika mereka tur, ya.

Oke, itulah teen idols yang ada di dalam part 2, sebenernya, sih masih banyak. Untuk sekarang itu dulu, ya. Musik bagus emang enggak pernah mati, jadi terus berkembang. Kalau ada saran, untuk post selanjutnya, monggo ditulis di komen. I’m waiting. :D 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar