Galau. Kata galau sekarang udah enggak asing lagi di telinga kita semua. Apalagi buat para remaja yang, yah masih labil, lah istilahnya. Aku juga remaja, kok. Bukan orang tua. Makanya aku ngerti sebab dan alasan, kenapa kalian galau.
Kalau galau, apa yang biasanya kalian lakukan? Apa hayo?
Kebanyakan orang, sih pasti bakalan ngelakuin hal yang aneh, sampai hal-hal yang ngebuat sebel orang-orang disekitarnya. Mulai dari nangis-nangis, sampai guling-guling di atas kasur tanpa tujuan (jujur, ini aku banget). Tapi, untungnya aku enggak pernah galau sampai nangis-nangis. Dan untungnya juga, aku enggak pernah ngerasain yang namanya pacaran. Yah, walaupun aku pengen banget.
Kali ini aku mau membahas tentang lagu-lagu yang bikin galau alias melow yellow. Informasi ini, aku himpun dari beberapa sumber. Dari internet, ada. Dari orangnya langsung juga ada. Mungkin salah satu dari list ini juga favorit kamu, mungkin? Just check it out!
1. Adele – Someone Like You
Lagu yang dilantunkan oleh penyanyi asal Britania Raya ini, sukses menggalaukan para remaja. Judulnya sesuai banget sama kegalauan remaja saat ini. Ditinggal pacar. Yap, lagu ini emang menceritakan tentang kekecewaan seseorang pada mantannya. Namun, ia tetap bertekad untuk mencari seseorang yang seperti mantannya. Seperti move on gitu, deh.
2. Christina Perri – A Thousand Years
Ini kan OST nya Breaking Dawn?! Bener, kok. Lagunya romantis, dan ngena banget. Jujur, aku hampir nangis ngedengerin lagu ini. Temen-temenku malah ada yang galau-galau sambil nyanyiin lagu ini bareng. Magic banget, kan? Salah satu liriknya yang paling ngena banget menurut aku itu, adalah ini: “Darling don't be afraid, I have loved you for a thousand years.. I'll love you for a thousand more..”See? Lagu ini recommended, loo.
3. Greyson Chance – Home Is In Your Eyes
Buat kamu pecinta Greyson, jangan lewatkan lagu yang satu ini. Karena kebetulan aku juga suka sama lagunya Greyson, jadi aku bisa menjabarkan secara jelas tentang lagu ini. Huahaha.. Lagu ini menceritakan tentang perpisahan antara dua orang (atau lebih, mungkin). Tapi, salah satunya masih ngerasa kalau “Rumahku itu ada di kedua matamu”. Kurang pas, deh kalau kalian membaca ini tanpa mencoba untuk mendengarkan..
4. Terry – Harusnya Kau Pilih Aku
Dari lagu barat, mari beralih ke lagu lokal. Lagu ini adalah lagu yang paling banyak didengerin sama temen-temen sekolahku. Karena ada seorang temanku yang memutar lagu ini waktu perjalanan ke tempat pembinaan mental, jadilah lagu ini nge top dikalangan temen-temen. Lagu ini menceritakan tentang orang yang cintanya bertepuk sebelah tangan. Pasti kamu yang galau bakalan tambah galau, deh ngedengerin lagu ini.
5. Vidi Aldiano – Lagu Kita
Nah, buat yang lagi diraguin sama seseorang, atau mau menunjukkan rasa cinta pada seseorang, lebih baik nyanyi lagu ini aja, deh. Lagunya keren. Suara merdu Vidi, makin menambah ke romantisan yang ada di lagu ini. Recommended, kawan! :)
Sementara ini, aku cuma bisa ngasih 5 lagu yang bikin galau, nanti kalau misalnya aku memiliki lagu-lagu yang lainnya, bakalan share lagi, kok ke kalian. Daann, kalau kalian punya lagu yang membuat kalian galau, aku tunggu komentarnya. Makasiiihh.. :)
(catatan tambahan: Sebelum postingan ini bener-bener berakhir, aku ingin ngasih tau ke kalian, betapa susahnya mencari kelima lagu di atas. Aku meng-interview beberapa orang lewat twitter dan sms. Tapi, karena yang aku interview baru dua orang, jadilah aku bingung sendiri. Yah, yang ngerasa aku tanyain buat interview tambahan, maaf, ya lagu yang kamu request enggak ada di sini. Tapi nanti di postingan selanjutnya, aku usahain nama kalian masuk di postinganku. All thanks to you! :D)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar